JAKARTA, Beautysalon.id –Satu lagi dunia industri aksesori alami perkembangannya seirinng dengan gairahnya dunia fashion usai pandemi mulai landai. Sejumlah pebinis diranah ini pun satu persatu menampilkan kreasinya yang terkini, hingga membuka butik dengan cakupan yang lebih luas.
Satu diantaranya dilakukan oleh Tini Wu, Founder dari lini fashion Forest yang berfokus pada desain scarf berkualitas timggi. Perempuan berdarah Indonesia tersebut dikenal baik akan desain scarf-nya yang sukses mencuri perhatian penikmat fashion Singapura.
Kini, ia kembali ke Tanah Air untuk membuka butik Forest pertama di Indonesia yanng berlokasi di Plaza Indonesia. Perkenalan Brand internasional ini pun dihadiri para sosialita Jakarta dengan hosted Dewi Biechu ini menambakan semarak. Forrest berdiri Tahun 2018 di Singapura dan identik dengan produk aksesori menggabungkan seni keahlian yang tinggi serta memiliki desain yang stylish dan timeless.
Setiap koleksi Forest memiliki keunikan tersendiri. Seperti desain-desain motif scraves yang terinspirasi dari flora, fauna, hingga tempat-tempat yang ikonik. Scraves milik Forest terbuat dari dari bahan alami yang ramah lingkungan berupa sutra mulberry dan kasmir berkualitas terbaik yang sangat halus dan lembut ketika disentuh.
Proses pengerjaan scarves yang memakan waktu hingga 6-9 bulan membuat scarves Forest memiliki kualitas yang baik, seperti warna yang tidak mudah pudar, bahan yang halus hingga jaitan yang rapi.
Selain itu Forest juga mengeluarkakan koleksi bros dengan desain unik dengan berbagai bentuk yang terinspirasi oleh alam. Terbuat dari tembaga murni dilapisi dengan platinum dan emas 24 karat dengan berlian stimulant atau mutiara yang kilau dan berkualitas menyerupai berlian asli.